3 Cara Mematikan Suara Kamera Samsung dengan Mudah

Gusti Apriansyah

Cara Mematikan Suara Kamera Samsung

Samsung adalah salah satu brand Android terlaris. Hal ini karena Samsung punya beragam teknologi dan fitur canggih. Misalnya saja pada kamera HP Samsung yang dikenal jernih dan punya banyak fitur menarik.

Sehingga foto yang dihasilkan dari kamera HP Samsung menjadi sangat berkualitas. Bicara mengenai fitur kamera di HP Samsung, ternyata belum semua pengguna bisa menggunakannya. Misalnya saja seperti fitur suara saat kamu mengambil kamera lewat HP Samsung.

Sebagian orang mungkin tidak masalah adanya suara saat mengambil foto. Namun beberapa orang lainnya kurang tertarik, sehingga ingin mematikan suara kamera di HP Samsung tersebut.

Kalau kamu pengguna baru HP Samsung tidak perlu khawatir. Di sini kami akan jelaskan cara mematikan suara kamera Samsung. Selengkapnya bisa lihat di bawah ini.

Bagaimana Cara Mematikan Suara Kamera Samsung?

Ada beberapa cara yang bisa kamu gunakan untuk mematikan suara kamera dari HP Samsung. Jadi kamu bisa pilih salah satu yang menurutnya termudah saja.

Berikut ini beberapa cara mematikan suara kamera HP Samsung:

1. Lewat Fitur Setting

Matikan Suara Kamera Lewat Pengaturan

Langkah pertama kamu bisa mematikan suara kamera Samsung melalui menu Settings. Dari menu ini, nantinya kamu bisa konfigurasi suaranya. Dari yang mulanya ada di opsi Suara ke Hening.

Lebih lengkapnya bisa lihat caranya di bawah ini:

  1. Buka Pengaturan HP Samsung.
  2. Pilih menu Suara dan Getar.
  3. Terakhir, pilih opsi Hening.
  4. Selesai.

Baca Juga: Cara Mengatasi HP Samsung Tidak Bisa Atur Kecerahan Layar

2. Aktifkan Mode Silent

Aktifkan Mode Hening

Langkah kedua kamu juga bisa mematikan suara kamera HP Samsung dengan mengaktifkan mode Silent. Perlu diingat, mode Silent ini akan mematikan semua suara yang masuk ke HP kamu.

Termasuk suara kamera, notifikasi, pesan hingga panggilan. Lalu supaya bisa mengaktifkan mode Silent, kamu bisa gulir Notification Bar lebih dulu. Kalau sudah, ketuk opsi Suara dan ubah menjadi Hening.

3. Matikan Semua Suara

Matikan Semua Suara Hp Samsung

Langkah ketiga kamu pun bisa mematikan semua suara nada dering untuk menonaktifkan bunyi dari kamera HP Samsung. Caranya sangat mudah, kamu hanya perlu menekan tombol Volume Down saja.

Ketika Bar Nada Dering muncul, kamu bisa Geser Ke Bawah Semua Opsi untuk mematikan suara di HP Samsung tersebut. Jika sudah, kamu bisa coba buka kamera dan ambil gambar.

Seharusnya saat ini kamera HP Samsung kami tidak akan lagi mengeluarkan suara ketika mengambil gambar.

Catatan: Semua cara ini dibuat dengan menggunakan HP Samsung A52s. Mungkin bagi pengguna HP Samsung seri lain akan ada penyesuaian tampilan atau tata letak fitur.

Sekarang kamu sudah tahu cara mematikan suara kamera HP Samsung. Dari ketiga cara ini, kamu bisa gunakan salah satu saja yang menurutnya termudah.

Apabila ada yang ingin kamu tanyakan, kirim saja ke kolom komentar di bawah. Selamat mencoba! 

Gusti Apriansyah

Orang Depok yang suka menulis Teknologi

Tinggalkan komentar