Waspada! Ini 6 Cara Cek HP Realme Normal atau Tidak

Gusti Apriansyah

Cara Cek Hp Realme Normal Atau Tidak

Realme adalah salah satu ponsel Android yang laris di Indonesia. Bahkan karena terlalu laris, HP second Realme juga banyak diperjual belikan.

Nah bagi kamu yang ingin membeli HP Realme yang baru atau second, ada baiknya melakukan pengecekkan lebih dulu. Hal ini diperlukan, supaya kamu mendapatkan HP yang original dan masih layak fungsi.

Pengecekkannya sendiri berbagai macam, mulai dari cek IMEI, semua fitur HP dan masa garansi. Namun pertanyaannya, bagaimana cara cek HP Realme normal atau tidak dalam waktu yang singkat?

Mudah kok, ada beberapa caranya yang bisa kamu gunakan. Semua caranya akan kami ulas dengan lengkap di artikel ini.

Cara Mengecek HP Realme Semua Tipe

Mengecek HP Realme sebenarnya sangat mudah. Karena bisa kamu lakukan dengan hanya menggunakan kode dial saja. Selain itu, kamu juga bisa pergi ke pengaturan atau melihat masa garansi di situs resmi Realme.

Supaya lebih mudah dipahami, langsung saja ini dia cara mengecek HP Realme semua tipe:

1. Pakai Kode (*#06#) dan (*#888#)

Cek Imei Hp Realme

IMEI adalah sebuah kode unik pada semua smartphone. Di Indonesia sendiri, IMEI menjadi salah satu faktor yang sangat penting.

Karena kalau HP yang kamu beli memiliki IMEI ilegal atau hasil dari aktivitas tercela seperti mencuri, maka ponsel tersebut akan diblokir. Dimana kamu tidak akan bisa mengaktifkan internet ataupun berkomunikasi melalui ponsel tersebut.

Nah, maka dari itu kamu harus cek IMEI dulu sebelum membeli HP Realme. Ini cara cek IMEI pakai kode dial:

  1. Buka menu Panggilan di HP Realme.
  2. Lalu tekan *#06# atau *#888#.
  3. Secara otomatis akan muncul popup dari IMEI di ponsel tersebut.
  4. Selesai.

Apabila tidak muncul IMEI, sebaiknya jangan melanjutkan proses transaksi. Karena sudah dipastikan kalau HP tersebut ilegal.

2. Pakai Kode (*#808#) dan (*#*#4636#*#*)

Masuk Ke Engineer Mode Realme

Namun apabila ada kode IMEI, kamu bisa melakukan tahap pengecekkan selanjutnya. Misalnya seperti mengecek semua fungsi dari HP Realme yang ingin dibeli.

Cek semua fungsi yang kami maksud seperti, tes semua layar, suara speaker, mikrofon dan lainnya. Nah, supaya bisa melakukan pengecekkan semua fungsi di HP Realme kamu harus masuk ke Engineer Mode.

Berikut ini cara masuk Engineer Mode di HP Realme dengan menggunakan kode dial:

  • Pertama buka Panggilan lebih dulu.
  • Selanjutnya ketik *#808# atau *#*#4636#*#*.
  • Nantinya kamu akan secara otomatis masuk ke EngineerMode, silahkan pilih Manual Test.
  • Lalu selesaikan semua perintahnya untuk mengecek fungsi-fungsi dari HP Realme tersebut.
  • Selesai.

3. Pakai Kode (*#*#232338#*#*) dan (*#*#273283*255*663282#*#*)

Cek Jaringan Dan Internet Realme

Kalau semua fitur berfungsi secara optimal, selanjutnya kamu juga harus cek jaringannya. Apakah HP Realme tersebut masih memiliki fungsi koneksi internet yang baik atau tidak.

Caranya sangat mudah, kamu hanya perlu mengakses kode dial seperti beberapa cara sebelumnya. Kalau begitu langsung saja, ini dia cara mengecek fungsi koneksi internet di HP Realme:

  1. Langkah awal kamu dapat buka menu Panggilan.
  2. Kemudian masukkan kode dial *#*#232338#*#*.
  3. Selanjutnya coba cek beberapa menu jaringan dan internet di HP Realme tersebut.
  4. Selesai.

4. Cek Informasi Hardware

Lihat Informasi Hardware Realme

Selanjutnya kamu bisa cek informasi hardware di HP Realme tersebut. Hal ini bertujuan untuk menghindari adanya penjual nakal. Dimana HP yang dijual ternyata tidak original.

Nah, untuk cara cek informasi hardware bisa kamu lihat melalui pengaturan HP Realme. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Kkamu bisa buka Pengaturan.
  2. Selanjutnya pilih menu Tentang Ponsel.
  3. Terakhir, lihat semua informasi hardware. Seperti RAM, Processor, Memori Internal dan Nama Perangkat. Samakan dengan spesifikasi yang bisa kamu cek di Google.
  4. Selesai.

5. Cek Informasi lewat IMEI

Supaya lebih aman lagi, kamu dapat mengecek informasi HP tersebut melalui situs IMEI checker. Melalui situs ini, kamu dapat mengetahui apakah HP Realme tersebut sudah terdaftar di pemerintah atau belum.

Jika sudah, maka HP Realme tersebut bisa kamu gunakan secara normal. Menariknya dari situs tersebut, kamu juga bisa mendapatkan informasi terkait HP Realme tersebut.

Ini dia cara cek informasi lewat IMEI:

  • Pertama-tama akses situs IMEI.info lebih dulu di browser.
  • Kemudian masukkan salah satu nomor IMEI kamu dan tekan tombol Periksa.
Buka Situs Imei Info
  • Jika muncul informasi HP, tandanya ponsel tersebut original dan IMEI-nya sudah terdaftar di pemerintah.
Cek Status Imei Realme

Baca Juga: Cara Mengunci Aplikasi di HP Realme C35

6. Cek Informasi Garansi Realme

Cek Masa Garansi Realme

Terakhir kamu juga dapat cek masa garansi dari HP Realme tersebut. Pastikan kalau membeli HP Realme baru, masa garansinya masih berlaku.

Nah untuk cek masa garansi, kamu hanya perlu mengakses situs resmi Realme. Kemudian masukkan IMEI, nantinya informasi terkait masa garansi kamu akan muncul.

Berikut cara cek informasi garansi di HP Realme:

  • Pertama buka situs resmi Realme.
  • Kemudian pilih menu Warranty Status.
  • Masukkan IMEI dan tekan tombol Check Now.
  • Lihat masa garansi di kolom Estimated Warranty Expired Date.
  • Selesai.

Pastikan semua cara di atas kamu ikuti supaya mendapatkan HP Realme original dan masih layak fungsi. Apabila ada pertanyaan terkait, jangan sungkan untuk ditanyakan ke kami ya.

Selamat mencoba!

Gusti Apriansyah

Orang Depok yang suka menulis Teknologi

Tinggalkan komentar